Senin, 24 Maret 2008

Kepanduan

Kepanduan adalah salah satu kegiatan ekstrakurikuler dari SMP ARJUNO, dalam bentuk latihan pionering , dan masuk sebagai anggota PRAMUKA.
Latihan-latihan diadakan setiap minggu, dengan 2 orang pembina pramuka yang sudah mahir penjelajahan dalm segala medan.
Pada akhir tahun diadakan perkemahan besar yang dilaksanakan ditepi pantai, selama 4 hari 3 malam, dengan kegiatan berupa, mendirikan tenda, tehnik kepanduan, memasak, pionering, penjelajahan, jurit malam, anjangsana, dll.
Kegiatan biasanay dipantai selatan, daerah Balekambang, Kondang Merak, Sendang biru.
Semua siswa mengikuti kegiatan ini dengan tujuan : melatih disiplin, tanggung jawab, kerjasama, gotongroyong, patuh, berani dan trampil.
Diharapkan setelah selesai mengikuti kegiatan ini , anak-anak akan lebih mandiri, punya rasa tanggung jawab yang besar, disiplin berani mengambil keputusan dalam keadaan darurat, serta patuh pada pimpinan.

Tidak ada komentar: